GIJN Meluncurkan Situs Web GIJC25

Konferensi Jurnalisme Investigasi Global ke-14 (GIJC25) akan diselenggarakan di Kuala Lumpur, Malaysia, mulai Jumat, 21 November hingga Senin, 24 November 2025. Kegiatan pra-konferensi akan berlangsung pada Kamis, 20 November. Segala informasi tentang konferensi dapat diperoleh dengan mengakses situs web gijc2025.org yang baru saja diluncurkan. 

Di dalam situs web konferensi ini, para jurnalis dapat mempelajari lebih lanjut tentang acara dan kota tuan rumah. Dalam beberapa bulan mendatang, di situs web yang sama para jurnalis juga dapat menyarankan ide-ide untuk panel, melamar beasiswa, mendaftar untuk hadir, dan mengirimkan karya investigasi untuk Global Shining Light Award.

Global Investigative Journalism Network (GIJN) sangat senang memiliki mitra lokal Malaysiakini, sebuah media independen multi-bahasa yang telah memproduksi laporan investigasi dari dalam negeri sejak tahun 1999.

Tempat konferensi untuk GIJC25 adalah Kuala Lumpur Convention Centre (KLCC) yang terletak di jantung ibu kota negara, menghadap ke Menara Kembar Petronas yang ikonik dan Taman KLCC seluas 50 hektare, yang menyediakan berbagai pilihan rekreasi, hiburan, tempat makan, dan akomodasi bagi para pengunjung di dalam kawasan “kota-di-dalam-kota” seluas 100 hektare.

Global Investigative Journalism Conference adalah pertemuan internasional terbesar di dunia untuk para reporter dan editor investigasi, dan GIJC25 akan menjadi penyelenggaraan yang ke-14 kalinya. Konferensi ini menyajikan pelatihan tentang alat dan teknik terbaru, lokakarya mutakhir, jejaring yang luas, serta sesi curah pendapat.

Malaysiakini akan menjadi tuan rumah bersama GIJC25, Konferensi Jurnalisme Investigasi Global pertama yang diadakan di Asia
Malaysiakini akan menjadi tuan rumah bersama GIJC25, Konferensi Jurnalisme Investigasi Global pertama yang diadakan di Asia

“Kami bangga dapat bekerja sama dengan Malaysiakini, sebuah organisasi yang telah menginspirasi berbagai generasi reporter melalui investigasi jurnalistik dan independensinya,” ujar Emilia Díaz-Struck, direktur eksekutif GIJN. “Di tengah meningkatnya ancaman terhadap kebebasan pers, akses terhadap laporan independen yang menuntut pertanggungjawaban pemegang kuasa sangat penting bagi warga negara di seluruh dunia. GIJC25 akan menghadirkan semakin banyak jejaring antara jurnalis dari semua wilayah, dan sesi dengan teknik pelaporan praktis dan canggih yang menampilkan yang terbaik dari komunitas jurnalisme investigasi global. Kami tidak sabar untuk bertemu dengan semua orang di Kuala Lumpur!”

“Selama 25 tahun terakhir, laporan Malaysiakini menyodorkan kebenaran ke kekuasaan, dan kami senang menjadi tuan rumah bagi komunitas jurnalisme terbesar di dunia yang berbagi perjalanan yang sama,” kata salah satu pendiri Malaysiakini, Premesh Chandran. “Malaysia sangat multikultural, kami menyambut semua orang untuk tinggal lebih lama dan menjelajah!”

“Dengan menyelenggarakan Konferensi Jurnalisme Investigasi Global pertamanya di belahan dunia ini, GIJN mengirimkan pesan yang jelas,” kata Steven Gan, salah satu pendiri mitra lokal GIJC25, Malaysiakini. “Tugas kita sebagai jurnalis adalah menyalakan cahaya.”

Konferensi Jurnalisme Investigasi Global sebelumnya telah diselenggarakan di 10 negara, termasuk Brasil, Kanada, Denmark, Jerman, Norwegia, Afrika Selatan, Swiss, Belanda, dan Ukraina. Konferensi global terakhir, GIJC23, diadakan di Gothenburg, Swedia, dan merupakan pertemuan tunggal jurnalis investigasi terbesar di dunia, dengan lebih dari 2.100 orang peserta dari hampir 90 negara. (Simak berbagai presentasi, panel, dan lokakarya dari GIJC23).

Seperti tahun-tahun sebelumnya, pada GIJC25 kami akan memberikan penghargaan kepada para pemenang Global Shining Light Award yang diadakan setiap dua tahun sekali, sebagai penghargaan atas jurnalisme investigasi yang dilakukan di bawah ancaman, paksaan, atau dalam kondisi yang paling sulit.

Selain itu, GIJC25 juga akan menyertakan program fellowship untuk menghadirkan jurnalis dari negara-negara di belahan dunia Selatan dan wilayah lain ke konferensi. Pendanaan untuk fellowship konferensi dapat membantu menciptakan dampak yang langgeng di seluruh dunia. Para donor dan co-sponsor yang ingin mendukung acara yang berdampak besar ini dapat menghubungi penyelenggara di [email protected].

Cara Menggalang Dana untuk Jurnalisme Investigasi

Mencari pendanaan bagi organisasi jurnalisme bisa jadi tanggung jawab yang meresahkan, terutama jika organisasi tersebut tidak memiliki orang yang berpengalaman dalam penggalangan dana. Bagaimana cara mengatasinya?

meliput industri pertambangan

Meliput Industri Pertambangan

Industri pertambangan seperti pisau bermata dua. Selain meningkatkan pendapatan, ada berbagai risiko besar terkait sektor ini. Bagaimana jurnalis bisa meliputnya?

Berlangganan Kabar Terbaru dari Kami

GRATIS, cukup daftarkan emailmu disini.