Kami bekerja independen menyajikan jurnalisme mendalam dan investigatif melalui kerja-kerja kolaborasi. Kami percaya bahwa jurnalisme yang kami praktikkan akan mendorong pembaca bersikap kritis dan berdaya merawat kebebasan dan keadilan.

Jaring.id adalah media nirlaba independen yang didirikan oleh Perhimpunan Pengembangan Media Nusantara (PPMN) sebagai prakarsa kolektif pada 30 September 2015.

Model nirlaba dipilih agar kami leluasa mengawasi  isu-isu yang berkaitan dengan kepentingan publik, sekaligus menjadi panasea untuk mempertahankan jurnalisme berkualitas.

Kami bekerja untuk mengungkap secara mendalam dan membongkar secara mendetail lapisan-lapisan fakta dari peristiwa yang berkaitan dengan kepentingan publik, melalui liputan mendalam dan laporan investigatif.

Agar enak disimak khalayak dan sejalan dengan semangat zaman, beragam format liputan kami suguhkan. Mulai dari laporan naratif, visualisasi data, bidikan foto, rekaman audio dan video, serta platform interaktif yang memungkinkan pembaca merasakan “perjalanan jurnalistik” bersama kami.

Liputan-liputan yang kami sajikan tidak semata menggugat, tapi juga menggugah. Harapannya, khalayak tergerak melakukan perubahan.

Kami bekerja dengan penghormatan penuh terhadap inklusivitas, menjunjung tinggi integritas, menyokong praktik berkeadilan, dan membuka diri terhadap inisiatif maupun inovasi kolektif guna membangun ruang yang demokratis.

Jaring.id membuka ruang kolaborasi dengan banyak pihak yang memiliki komitmen sama. Fondasinya adalah keyakinan bahwa perubahan dalam masyarakat demokratis, tidak bisa berjalan tanpa saling mengulurkan tangan.  Dengan mengikat je-Jaring, maka perubahan bukan hal yang muskil terjadi.

Direktur Eksekutif: Fransisca Ria Susanti

Pemimpin Redaksi: Muhammad Kholikul Alim

Redaktur Pelaksana: Damar Fery Ardiyan

Reporter: Abdus Somad

Sosial Media: Kinanthi Nadiya

Pengembang Web: Muhammad Irfan

Berlangganan Kabar Terbaru dari Kami

GRATIS, cukup daftarkan emailmu disini.