GIJN telah menyusun daftar berisi laporan teranyar mengenai isu perempuan. Daftar ini diperbarui secara berkala dan Anda bisa memeriksanya kembali agar tak ketinggalan perkembangan terbaru.
- Nine lessons for rethinking how you report on domestic violence. Laporan yang disusun Anne Saker dan dipublikasikan di Center for Health Journalism ini berisi kiat saat meliput isu kekerasan rumah tangga.
- Riset Nasional Gambaran Dan Tantangan Kepemimpinan Perempuan Di Media Di Indonesia. Riset nasional ini memaparkan hambatan yang dihadapi perempuan yang berkarir sebagai jurnalis di Indonesia.
- Revenge of the Patriarchs. Why Autocrats Fear Women yang ditulis di di Foreign Affairs.
- Sexual Harassment: New Research Reveals The Scale Of The Problem In African Newsrooms – And It’s Disturbing. Laporan yang digarap WAN-IFRA Women in News ini memaparkan kondisi perempuan di media Afrika.
- Sexual Harassment in the Media: 2020-2021 Research. Laporan ini disusun WAN-IFRA Women in News bekerja sama dengan City University of London.
- Unsafe Anywhere: Report on Women Human Rights Defenders Targeted with Pegasus in Bahrain & Jordan yang dipublikasikan Frontline Defenders & Access Now.
- Missing Perspective of Women in News adalah laporan mengenai “minimnya perempuan dalam berita; marginalisasi perempuan yang terus berlanjut dalam berita; dan minimnya isu ketidaksetaraan gender di media.”
- Gender Balance Guide for Media adalah perangkat interaktif untuk organisasi media yang hendak mengedukasi stafnya mengenai keberimbangan gender.
- Our Women on the Ground. Essays by Arab Women Reporting from the Arab World. Sembilan belas jurnalis perempuan Arab bicara bagaimana perubahan di negara mereka memengaruhi pekerjaan mereka sebagai jurnalis. Antologi ini disunting oleh Zahra Hankir.
- Tips for Investigating Hate Crimes and Violence When Government Data Sources Fail. Artikel GIJN ini membahas soal usaha seorang jurnalis membangun basis data untuk melacak kejahatan berbasis kebencian dan kekerasan terhadap perempuan di India.